Anakmu merupakan kuncimu menuju Surga
Kunci surga para orang tua memang beraneka
ragam, salah satunya dalam mendidik anak, jika anak di didik dengan hal-hal
yang baik maka anak tersebut akan mampu menjadi kunci surga bagi orang tuanya
begitupun sebaliknya, jika kita salah mendidik mereka maka mereka lah yang akan
menyeret kita ke dalam neraka jahanam.
Tak ada orang tua yang menginginkan anaknya
menjadi seburuk-buruknya manusia, setiap orang memiliki cita-cita agar anaknya
mampu menjadi pribadi yang agung. Berbagai cara pasti telah dilakukan oleh
orang tua, tak ada kata menyerah untuk kebaikan anaknya seperti dalam hal
pendidikan orang tua rela banting tulang demi menyekolahkan anaknya, mereka
menyekolahkan anaknya bukan karena tak ingin mendidik sendiri anaknya akan
tetapi akan lebih baik jika anaknya di didik oleh orang yang lebih mengerti
tentang pendidikan.
Begitu pun dalam hal keagamaan, para orang tua
biasanya lebih memprcayakan putra putri mereka pada kyai, ustadz, ustadzah dll
yang dianggap lebih memahami secara mendalam dalam hal ilmu agama, mereka rela
berpisah dengan anak mereka demi menjadikan anak mereka menjadi anak yang
mandiri, yang dapat mengamalkan Al-Qur’an, yang senantiasa mengingat Allah SWT.
Namun perlu diketahui bahwasannya orang tua
juga harus memilah pendidikan keagamaan yang benar untu anaknya karena jika
salah maka akan sesat, dan akan menyesatkan orang lain, maka perlulah kita
sebagai orang tua lebih berhati-hati dalam memilih guru yang tepat. Guru yang
tepat yakni yang memiliki keluasan ilmu dalam bidangnya, meiliki latar belakang
pendidikan yang meyakinkan, mampu berkomunikasi dengan nyaman dengan siswa dan
orang tuanya.
Untuk Info terkait les privat terbaik Jakarta silahkan hubungi :
0 komentar:
Posting Komentar